Laman

Selasa, 25 September 2012

The Balch Swindler


 
Elite Zone - Komik ini bercerita tentang penipuan-penipuan dengan berbagai latar kasus. Penipu dibagi kedalam 3 kelas yaitu : shirosagi ( menipu dengan mengambil uang korban), akasagi (yang menipu dengan kata2 manis dan biasanya mengincar tubuh dll), dan Kurosagi ( penipu yang memangsa akasagi dan shirosagi ). Dikisahkan ada seorang pemuda yang bernama Kurosaki yang ternyata dia adalah seorang Kurosagi. Dia menjadi Kurosagi karena dia mempunyai dendam terhadap Shirosagi, karena ayahnya ditipu habis-habisan oleh Shirosagi,kemudian dia mengajak seluruh keluarganya bunuh diri. 
Hanya Kurosaki yang selamat, dan hal inilah yang menyebabkan Kurosaki dendam terhadap Shirosagi dan berusaha mencari tahu siapa yang menipu ayahnya. Kakek Katsuragi adalah orang yang selalu memberi tahu Kurosaki tentang Shirosagi. Setiap info yang diberikan, Kurosaki harus membayarnya terhadap kakek Katsuragi. Komik terbitan Level Comics ini menghadirkan alur cerita yang seru. Dimana kita akan takjub akan trik-trik penipuan yang dilakukannya dan bagaimana hebatnya pertarungan penipu vs penipu, dan sekarang sudah ada doramanya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar